thebalibible.com
Siapapun yang pernah berlibur ke Bali, pasti rasanya selalu ingin kembali. Selalu ada sesuatu yang baru, ketika kita kembali ke Pulau Dewata. Bahkan, hidden gems di Bali rasanya tak pernah habis dan wajib dikunjungi.
Bali menjadi salah satu destinasi favorit bagi wisatawan lokal maupun mancanegara. Sebab Bali memiliki banyak tempat wisata yang cantik yang memikat hati wisatawan.
Selain tempat wisatanya yang indah, budaya yang ada di Bali juga memiliki daya tarik tersendiri.
Tapi, apakah kamu tahu? Masih banyak hidden gems di Bali atau surga tersembunyi yang wajib kamu kunjungi.
Pada artikel ini, PointsGeek akan membahas 5 truly hidden gems in Bali yang belum diketahui banyak orang. Apa saja? Simak artikelnya ya.
Tukad Cepung Waterfall
Air terjun Tukad Cepung disebut sebagai salah satu air terjun terindah di Bali. Uniknya lagi, air terjun ini dikelilingi oleh tebing batu yang hampir menyerupai goa.
Pemandangan akan terlihat cantik sekali ketika cahaya matahari masuk dari celah-celah tebing dan menyorot ke air. Cocok jadi spot foto yang sangat instagramable.
Untuk lokasinya, Tukad Cepung berada di Jl. Tembuku, Dusun Penida Kelod, Tembuku, Kabupaten Bangli, Bali 80671 dan buka setiap hari mulai dari pukul 06.00 AM hingga 05.00 PM.
Desa Temukus
Keindahan padang bunga di desa ini begitu luar biasa. Di desa ini terdapat dua taman bunga yang wajib kamu kunjungi yaitu Padang Bunga Kasna dan Taman Gemitir.
Desa Temukus terletak di Kecamatan Rendang, Karangasem, Bali. Menariknya lagi, selain pemandangan di desa ini sangat indah, penduduk atau warganya pun terkenal sangat ramah.
Hidden Canyon Beji Guwang
Hidden Canyon Beji Guwang punya pemandangan yang indah, namun beberapa wisatawan yang pernah datang ke sana, menyebutkan bahwa trek-nya sangat berat dan menantang.
Sehingga disarankan untuk tidak berkunjung ke wisata ini bersama anak ataupun orang tua.
Jadi, untuk kamu yang masih bertenaga, bisa menikmati pemandangan hidden canyon ini yang luar biasa.
Lokasinya berada di Jalan Sahadewa, Banjar Wangbung, Guwang, Sukawati, Guwang, Kec. Sukawati, Kabupaten Gianyar, Bali 80582
Kanto Lampo Waterfall
Wisata ke air terjun ini bisa membuat kamu ketagihan lho. Sebab air terjunnya yang deras ini terasa sangat segar, dan area wisata ini tidak terlalu ramai.
Untuk akses menuju air terjun ini pun terbilang mudah karena lokasinya dekat dengan pemukimam warga lokal.
Lokasi air terjun ini berada di Banjar Kelod Kangin, Desa Beng, Kecamatan Gianyar, Kabupaten Gianyar, Bali.
Pantai Suluban Uluwatu
Pantai Suluban yang memiliki nama lain Blue Point ini menawarkan pesona yang sangat luar biasa. Tetapi, untuk berkunjung ke sana, treknya cukup menguras tenaga.
Pantai Suluban atau Blue Point berlokasi di Desa Pecatu, Uluwatu, Kuta Selatan, Bali.
Bagaimana 5 hidden gems di Bali di atas? Setelah wisata Bali sudah mulai dibuka, apakah kamu berencana untuk berkunjung?
Baca artikel lainnya kunjungi Pointsgeek.id
BACA JUGA:
Aktivitas travelling jadi salah satu cara terbaik membuat hidup terasa lebih berarti dan menyenangkan. Untuk…
Bagi Anda yang gemar berburu Japanese premium dining dan travelling ke Jepang, ada kabar baik…
Garuda Indonesia memiliki program loyalitas GarudaMiles yang bisa digunakan untuk mendapatkan award ticket atau tiket…
Shopee memberikan kemudahan untuk kamu memilih pengiriman ketika berbelanja. Belanja online merupakan hal yang menyenangkan untuk banyak…
Dancow memiliki program loyalitas yang memberikan poin untuk ditukarkan menjadi berbagai macam produk, salah satunya…
Bank BCA memiliki penukaran Reward BCA jadi Poin Alfagift. Kamu bisa menukarkan Rp10.000 Reward BCA…