[Video] 5 Modem WiFi Internasional untuk Traveling

6
798

Salah satu hal yang perlu disiapkan saat traveling ke luar negeri adalah koneksi internet biar kamu bisa selalu online tanpa kehabisan kuota. Biar liburan tetap asyik dengan konektivitas yang terjaga, berikut ini 5 rekomendasi modem WiFi internasional yang bisa kamu sewa!

JavaMifi

JavaMifi menyediakan penyewaan WiFi pocket dengan sinyal 4G dan kecepatan maksimal untuk mendukung berbagai aktivitas kamu. Modem WiFi internasional satu ini juga dapat digunakan di lebih dari 150 negara, lho!

Untuk melakukan penyewaan, kamu bisa memesannya di website JaaMifi dan tentukan tanggal sewa. Modem akan diantarkan ke alamat hotel atau bisa diambil di bandara.

Passpod

Pemesanan untuk modem Passpod bisa dilakukan melalui website Passpod ataupun aplikasi yang dapat diunduh di iOS dan Android. Dengan Passpod, kamu bisa berpindah-pindah dari satu negara ke negara lain dan tetap terkoneksi!

Selain menyewakan modem WiFi internasional, kamu juga bisa melakukan pemesanan untuk daya tarik wisata, seperti tiket masuk wisata, tour dan aktivitas, dengan Passpod, lho!

Wi2Fly

Modem WiFi internasional ini dapat terhubung dengan beberapa device secara bersamaan. Jadi, kamu hanya perlu menyewa satu perangkat untuk semua gadget yang kamu bawa, entah itu laptop, tablet, dan hp! Wi2Fly dapat digunakan di berbagai negara Asia, Amerika, Timur Tengah, Eropa, hingga ke Afrika Selatan!

PinjamWiFi

Kamu bisa menikmati koneksi maksimal 4G di 120 negara dengan PinjamWiFi! Modem WiFi internasional ini juga menyediakan paket internet mulai dari Rp50.000 per hari.

Modem PinjamWiFi juga dapat terkoneksi dengan berbagai device seperti smartphone, laptop dan tablet.

Skyroam

Dengan paket data unlimited, kamu hanya perlu membayar sesuai kuota data yang kamu paka di Skyroam. Kamu akan mendapatkan 1 device modem WiFi internasional Skyroam dan 1 buah powerbank untuk sekali sewa.

Skyroam juga punya kemampuan baterai yang bisa bertahan hingga 16 jam lebih! Cocok untuk menemani kamu berkeliling seharian!


Selain menjaga komunikasi, kamu juga bisa lebih lancar untuk upload berbagai momen liburan ke sosial media dengan modem WiFi internasional yang punya konektivitas maksimal!

Jangan lupa sesuaikan juga modem WiFi yang paling pas untuk kebutuhan perjalanan kamu, ya!

Mau info menarik lainnya mengenai traveling dan loyalty program? Yuk, baca-baca artikel lainnya di PointsGeek!

Recomendation
apply kartu kredit via pointsgeek