4 Kartu Kredit Pilihan yang Bebas Iuran Tahunan

0
185

Iuran kartu kredit adalah salah satu alasan banyak orang menolak untuk menggunakan kartu kredit. Iuran ini biasanya dibayarkan per tahun, sehingga nominalnya pasti terasa cukup besar, dalam kisaran ratusan ribu rupiah.

Tapi, tahukah kamu kalau ada beberapa kartu kredit yang membebaskan penggunaannya dari biaya ini. Apa aja, ya? Yuk simak daftarnya di sini!

BACA: Flying Garuda Indonesia Vintage Experience
BACA: Punya Poin Klub Bunda SGM Bisa Dapat Motor Matik

1. CIMB Niaga MasterCard Platinum

Didedikasikan khusus bagi kamu yang suka belanja, kartu kredit ini memberikan bebas iuran tanpa syarat di tahun pertama. Untuk tahun-tahun selanjutnya, kamu juga tetap bisa mendapatkan bebas iuran tahunan asalkan melakukan transaksi minimal Rp24 juta per tahun.

Nggak cuma bebas biaya, dengan kartu CIMB Niaga MasterCard Platinum, kamu juga bisa dapat poin ekstra yang bisa ditukar mileage dan konversi pembelian dalam cicilan 0% selama 3 bulan dengan pembelanjaan minimal Rp500 ribu. Seru banget, kan?

2. CIMB Niaga MasterCard Gold

Sedikit berbeda dari kartu Platinum, CIMB Niaga MasterCard Gold membebaskan kamu dari iuran kartu kredit seumur hidup. Nggak cuma bebas biaya, kamu juga dapat keuntungan lebih!

Kamu bisa akses airport lounge gratis dengan menukarkan 10.000 Poin Xtra. Dan yang nggak boleh sampai kelewat, kamu tetap bisa menggunakan fitur konversi cicilan 0% dengan tenor 3 bulan untuk pembelanjaan minimal Rp500.000.

3. Maybank White Mastercard Platinum

Pencinta cashback wajib pakai kartu kredit Maybank White Mastercard Platinum. Soalnya, kamu bakalan dapat cashback hingga 105.000 setiap bulan dari semua transaksi belanja nonton, atau sekadar beli bensin. Cashback ini akan diberikan di bulan selanjutnya jika total transaksi kamu mencapai setidaknya RP1.500.000.

Nggak hanya cashback, setiap kali menggunakan Maybank White Mastercard Platinum untuk transaksi minimal RP30.000, kamu bakalan dapat 3 Maybank Treats Poin yang bisa ditukarkan dengan hadiah menarik. Soal iuran tahunan? Tenang, gratis seumur hidup, kok!

4. Kartu Kredit BRI Touch Visa Gold

Bagi kamu yang suka dengan program cicilan ringan, kartu kredit bebas biaya tahunan seumur hidup yang satu ini cocok buat kamu. Tenor yang diberikan hingga 24 bulan, lho!

Nggak hanya itu, Kartu Kredit BRI Touch Visa Gold juga punya program Poin Reward BRI yang memungkinkan kamu mendapatkan poin dari setiap transaksi. Nantinya, poin yang sudah dikumpulkan bisa ditukarkan dengan promo-promo menarik yang sedang berlangsung.


Itu dia 4 kartu kredit bebas iuran tahunan yang bisa kamu gunakan. Keempat kartu ini punya banyak keunggulan, seperti cashback, cicilan rendah, fitur konversi cicilan 0%, atau poin buat ditukar mileage. Tanpa bayar iuran tahunan, kamu bisa pakai uangnya untuk belanja lebih puas deh!

Untuk info mengenai tawaran menarik dari berbagai kartu kredit yang lain, langsung saja baca artikel-artikel di PointsGeek sekarang juga!

Recomendation
apply kartu kredit via pointsgeek