Cara Mudah Dapat dan Tukar Danamon D-Point

0
193

Bank Danamon memiliki program loyalitas atau reward poin (D-Point) yang memberikan poin atas semua transaksi yang dilakukan menggunakan kartu kredit.

Kamu bisa mendapatkan D-Point setiap transaksi senilai Rp2.500 dengan kartu kredit Danamon Visa dan Mastercard untuk dapat ditukarkan.

Berikut D-Point yang bisa kamu dapatkan dari beberapa kartu kredit Danamon:

Danamon D Point

Seperti terlihat, kamu bisa mendapatkan hingga 12 D-Point (kartu kredit World Elite) untuk setiap transaksi senilai Rp2.500.

Setelah mendapatkan D-Point dari berbagai transaksi yang dilakukan dengan kartu kredit Danamon, tukar D-Point jadi empat pilihan berikut ini:

  • Travel (Penerbangan, Mobil, Hotel).
  • Miles (GarudaMiles, AirAsia BIG Points, KrisFlyer, Enrich, Asia Miles).
  • Elektronik (Jam, Smartphone, Toaster).
  • Voucher.

Untuk penukaran D-Point, kamu harus melakukan beberapa langkah berikut ini:

Cara Penukaran D-Point

  • Klik link https://www.danamonline.com
  • Pilih menu D-point (tidak perlu login Danamon Online Banking)
  • Masukan data:
    • 16 digit Nomor Kartu Kredit Utama
    • Tanggal Lahir <DD/MM/YYYY> dan
    • Nomor handphone, tanpa prefiks “0” atau “62 (contoh: 812XXXXXXX)
    • Captcha sesuai kode captcha yang muncul di layar
  • Kamu akan menerima kode OTP melalui HP yang terdaftar
  • Masukan OTP (one time password) yang diterima melalui nomor handphone
  • Pilih hadiah/ items/ gift/ transaksi/ layanan yang ada di dalam halaman penukaran poin sesuai jumlah poin yang dimiliki
  • Pilih data penukaran seperti nomor HP, alamat email atau alamat pengiriman, jika data-data tersebut belum pernah diinput silahkan isi data penukaran tersebut
  • Menerima rangkuman transaksi penukaran point, jika sesuai kemudian lanjutkan
  • Lakukan konfirmasi transaksi
  • Menerima notifikasi transaksi

Syarat dan Ketentuan Penukaran

  • D-Point dapat ditukarkan dengan berbagai pilihan hadiah yang tersedia selama Kartu Kredit dalam keadaan aktif dan tidak ada block.
  • Poin yang sudah ditukarkan, tidak dapat diganti, ataupun dibatalkan.
  • Jangka waktu pengiriman barang atau transfer mileage paling lama 1 (satu) bulan, atau lebih tergantung ketersediaan barang.
  • Masa berlaku D-Point adalah 3 tahun semenjak poin berpindah menjadi D-Point atau card open date Pemegang Kartu. D-Point akan otomatis hangus/tidak bisa diredeem setelah melewati masa berlaku 3 tahun.
  • Jika seluruh rekening nasabah ditutup, maka seluruh D-Point yang belum ditukar akan hangus walaupun masa berlaku belum habis.
  • Jumlah D-Point hanya dapat dilihat melalui website: https://www.danamonline.com
  • Maksimum jumlah transaksi yang akan mendapatkan D-Point untuk transaksi Bill Payment PLN adalah sebesar Rp10.000.000. Transaksi yang melebihi transaksi tersebut tidak akan mendapatkan D-Point.

BACA:

(*)

Recomendation
apply kartu kredit via pointsgeek