Ini 3 Cara Buat Disinfektan Sendiri

0
331

Penyebaran virus corona (COVID-19) hingga saat ini meningkat setiap harinya. Hal itu membuat seluruh masyarakat Indonesia jadi serba ekstra untuk menjaga kebersihan. Jika sebelumnya hand sanitizer, sekarang kita akan membahas cara buat disinfektan sendiri di rumah.

Bagaimana panduan pembuatannya? Simak ulasannya di sini.

Cairan disinfektan berbahan alkohol

Untuk membuat disinfektan berbahan alkohol terbilang cukup mudah. Kamu bisa menggunakan cairan alkohol 70% dan botol semprotan. Tanpa bahan campuran apapun, kamu bisa menggunakan alkohol 70% menjadi disinfektan.

Cairan disinfektan berbahan cuka

Ini cara buat disinfektan sendiri di rumah, dan kamu dapat menggunakan campuran cuka. Berikut bahannya.

  • cuka asam
  • minyak esensial
  • air bersih setengah gelas

Cara membuatnya, kamu bisa mencampurkan cuka asam dengan air bersih setengah gelas, lalu masukan kurang lebih 24 tetes minyak esensial sesuai selera. Jika bahan-bahan sudah tercampur, masukan ke dalam botol semprotan.

Cairan dengan bahan pemutih

Dilansir dari detik Health, menurut CDC (The Centers for Disease Control Prevention) larutan pemutih seperti Bayclin dapat menjadi bahan utama cairan desinfektan.

CDC menganjurkan untuk membuat cairan desinfektan dengan melarutkan 4 sendok teh atau 20 ml Bayclin ke dalam 946 ml air.

3 cara buat disinfektan sendiri di atas, bisa kamu coba di rumah.

BACA:

Seperti yang diinformasikan oleh dr.Nahla Shihab pada Instagram Narasi, cairan disinfektan ini bukan untuk cuci tangan atau semprot tubuh manusia. Jadi jangan pernah menyemprotkan cairan ini ke anggota tubuh ya..

Cairan ini bisa kamu semprotkan untuk area permukaan yang sering disentuh oleh banyak orang, tapi tidak untuk seluruh ruangan ya..

Sebelum menyemprot disinfektan, baiknya kamu membersihkan permukaan yang kotor dengan lap. Lalu setelah itu, kamu bisa menyemprotkan area dengan disinfektan.

Setelah disinfektan disemprot, kamu bisa membiarkan cairan mengering dengan udara atau boleh dilap dengan kain kering.

Note: Gunakan sarung tangan ketika melakukan penyemprotan ya, dan jangan lupa buka jendela.

Keep focus, calm & healthy ya! Semoga artikel cara buat disinfektan sendiri di rumah bisa bermanfaat untuk kamu.

Ikuti terus artikel terupdate dari kami dengan cara mengunjungi Pointsgeek.id

Recomendation
apply kartu kredit via pointsgeek