Liburan 3 Hari PointsGeek di ‘Kaki Gunung Salak’

0
66

PointsGeek pada minggu lalu berkesempatan liburan selama 3 hari di kaki Gunung Salak, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. Liburan ini sudah direncanakan jauh-jauh hari dengan berbagai aktivitas yang padat pada hari keduanya.

Perjalanan saya dimulai pada hari Rabu jam 2 siang. Saya dan teman-teman Member.id dan PointsGeek berangkat menuju lokasi liburan. Perjalanan ini membutuhkan waktu sekitar 1,5 jam dari lokasi kantor kami di daerah Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.

Namun, karena saya melihat dari Google Maps, ternyata waktu perjalanannya menjadi mundur hampir satu jam karena macet di Kota Bogor. Macetnya ini karena faktor angkot yang banyak ngetem atau berhenti di pinggir jalan untuk menunggu penumpang serta menaiki dan menurunkan penumpang.

The Highland Park Resort Bogor. Foto: thehighlandparkresortbogor.com

Sampai di Lokasi

Selain itu, perjalanan saya menuju The Highland Park Resort, Bogor tidak ada halangan yang berarti. Saya sampai di lokasi acara sekitar jam 16.30 dan langsung menuju ruang meeting yang telah disediakan.

Parkiran The Highland Park Resort.

Ada yang unik pada perjalanan ini ketika sampai di lokasi. Ketika saya dan teman-teman sudah sampai di ruang meeting, hujan tiba-tiba turun dengan deras. Benar-benar berkah kata orang zaman dulu. Selanjutnya, di ruang meeting, kami mendapatkan briefing atau pengarahan apa yang akan dilakukan selama liburan 3 hari 2 malam.

Teman PointsGeek sedang berdiskusi di ruang meeting.

Pada pengarahan ini, teman-teman Member.id dan PointsGeek kurang lebih 50 orang akan dibagi menjadi 6 tim untuk melakukan aktivitas outbound pada hari kedua liburan. Mau tahu apa saja outbound yang dilakukan teman-teman PointsGeek? Yuk, lanjut baca artikelnya.

Setelah mendapatkan pengarahan tentang kegiatan selama liburan dari tim acara, kami langsung menuju 11 Superior Mongolian Camp yang telah dibagi-bagi, dan kami langsung mandi serta selanjutnya, bersiap untuk makan malam. Sekadar info, satu Mongolian Camp bisa ditempati hingga 4-5 orang.

Salah satu tenda di The Highland Park Resort, Bogor.

The Hingland Park Resort.

loyal hackers liburan

Makan malam prasmanan.

Setelah makan malam, kami mengadakan sesi musik akustik dengan penampilan dari beberapa teman PointsGeek yang bernyanyi dan bermain musik. Alunan lagu ‘domestik’ dan ‘internasional’ banyak dinyanyikan oleh teman-teman PointsGeek yang bernama Syaful, Dara, Malvin, Niko, Wendhy, Robert, Rifky.

Penampilan musik oleh Roberto, Niko dan Damar
Penampilan musik oleh Roberto, Niko dan Damar

Setelah bernyanyi bersama, waktu menunjukkan jam 21.00, pintu ruang meeting ditutup. Untuk apa? kami menutup pintu ruang meeting agar tidak mengganggu pengunjung lainnya yang menginap, karena teman-teman mengadakan party dengan penampilan DJ Roberto (panggilan teman kami yang melakukan aksi DJ).

Dentuman musik ‘dugem’ dari DJ Roberto membuat banyak teman-teman berjingkrak sampai jam 23.00. Selepas mendengar lagu yang dipersembahkan DJ Roberto, selanjutnya istirahat untuk mempersiapkan diri melakukan outbound.

Hari Kedua

Di hari kedua, saya dan teman-teman bertemu di ruang meeting jam 09.00 pagi untuk persiapan melakukan outbound bersama. Banyak aktivitas dilakukan pada hari ini dari smart games, kuis, aktivitas fisik, dan games seru lainnya.

loyal hackers liburan

Tim sedang mendengarkan pengarahan outbound.

Sebelum melakukan outbound, kami melakukan sesi foto terlebih dahulu di tempat yang ada logo ‘The Highland Park Resort Bogor’. Sayang pemandangan Gunung Salak tidak ada pada background foto, karena tertutup oleh awan tebal di pagi hari.

loyal hackers liburan

1, 2, 3 … Say Cheese.

Ok, setelah foto-foto selesai, lanjut ke games dari pihak Event Organiser (EO). Langsung saja mulai dengan permainan lucu dan banyak membuat teman-teman sedikit tertawa.

Kami melakukan games yang membuat orang tereleminasi satu persatu sampai tinggal 2 orang saja. Saya dan teman-teman disuruh mencari teman berkelompok 8 orang dengan beberapa grup, hingga tersisa 2 orang. Games ini ternyata menyisakan sepasang teman PointsGeek.

Selanjutnya, kami coffee break selama 10 menit sebelum melanjutkan permainan. Setelah melakukan coffee break, kami melakukan permainan yang membuat teman-teman memijit satu sama lainnya. Ini adalah permainan yang paling saya sukai. Hahaha.

Saling memijat.

Pijat-pijat.

Lanjut ke permainan yang serius, menghasilkan poin untuk menentukan pemenang. Terbagi dalam 6 kelompok, satu kelompok sekitar 8-10 orang. Kami melakukan permainan seperti balap ‘tank’ dengan terpal, balap perahu karet ban dalam, Gladiator sambil ditutup matanya, voli balon air, dan terakhir membawa lilin sejauh 50 meter sambil dilempar air.

Balap ‘tank’ dengan terpal.

Mendayung di kolam renang.

Untuk permainan yang membawa lilin sejauh 50 meter ini sangat menguras tenaga. Karena kami semua harus membantu satu teman yang membawa lilin untuk bisa sampai ke garis finish dan memutuskan tali yang membuka banner. Pihak EO ternyata menyiapkan plastik yang di isi air untuk menghalangi kami menuju garis finish.

Kami hanya diberikan waktu 10 menit untuk dapat menyelesaikan tugas ini. Perjuangan kami harus beberapa kali balik ke garis start untuk menyalakan lilin kembali karena apinya mati. Namun, ternyata akhirnya kami bisa menyelesaikan tantangan tersebut dalam waktu sekitar 6 menit.

Dan yang paling ditunggu-tunggu akhirnya datang, Keputusan juri sudah bulat, ternyata saya dan 7 teman lainnya yang berada di tim 5 memenangkan permainan ini. Yeay. Sebenarnya bukan kemenangan yang membuat kami senang, tapi kami saling mengerti artinya kerja sama dengan adanya permainan yang diadakan oleh EO ini.

Pemenang Games.

Bermain futsal selepas games.

Kami mengerti arti perjuangan tidak akan bisa tercapai tanpa adanya kebersamaan atau kerja sama dalam mencapai hasil yang diinginkan. Ini adalah satu hal positif yang perlu kami jadikan semangat ketika ingin mencapai impian.

Waktu menunjukkan pukul 4 sore, saatnya mandi dan beristirahat untuk kegiatan lain pada malam hari. Rencananya kami pada malam harinya akan mengadakan api unggun, namun api unggun tidak jadi dilakukan karena hujan deras datang tiba-tiba.

Akhirnya acara api unggun di ganti dengan barbeque di dalam ruangan, sambil berbicara dengan CEO kami yang membuat permainan tebak-tebakan. Semua orang di ruangan harus mempunyai satu tebak-tebakan yang unik untuk ditebak oleh teman lainnya.

Sambil bermain tebak-tebakan sebanyak 50 orang, tak terasa waktu sudah menunjukkan jam 22.00. Waktunya istirahat.

Pemandangan Malam Hari Dari Restoran di Lantai 2.

Pemandangan malam hari di sekitar hotel.

Hari Ketiga

Pada pagi harinya kami melakukan aktivitas yang sedikit lebih menantang dengan berjalan ke Curug (sebutan untuk air terjun) Nangka yang ada di sekitar Hotel. Perjalanan membutuhkan waktu 18 menit untuk menuju kesana. Teman-teman PointsGeek terbagi 2 grup menuju kesana. Grup pertama jalan pada pukul 06.00 pagi, Grup kedua jalan pada pukul 09.00.

Jalan menuju air terjun ‘Curug Nangka’.

Curug Nangka.

Curug Nangka.

Selesai dari air terjun teman-teman melanjutkan permainan dengan naik kuda, memanah, dan aktivitas lainnya yang disediakan oleh The Highland Park Resort Bogor. waktu sudah menunjukkan pukul 13.00, dan akhirnya liburan saya dan teman-teman selesai, saatnya kembali ke Jakarta.

Memanah.

Berkuda.

Sampai ketemu lagi tahun depan ya guys. Salam.

Informasi lain terkait loyalty program dan artikel lainnya? Yuk, baca PointsGeek!

Recomendation
apply kartu kredit via pointsgeek