Hi PointsGeek, apakah kalian tahu bahwa miles Etihad Guest dapat digunakan untuk redeem tiket Garuda Indonesia? Dan lagi meredeem tiket Garuda Indonesia dengan menggunakan Miles Etihad Guest adalah merupakan sweet spot Etihad Guest. Apalagi Etihad Guest sedang menawarkan discount 30% untuk pembelian miles. Detailnya bisa dilihat di sini.
Etihad Guest adalah frequent flyer program milik airlines Etihad. Sampai tulisan ini ditulis, Etihad Airways masih belum bergabung ke dalam airlines alliance mana pun. Etihad banyak melakukan kerja sama code share dengan beberapa airlines lainnya, seperti
Kerja sama code share ini yang memungkinkan Miles Etihad dapat digunakan untuk meredeem tiket Garuda Indonesia. Berapa banyak Miles Etihad yang diperlukan untuk dapat meredeem tiket Garuda Indonesia? Berikut adalah tabel penukarannya
Berdasarkan tabel di atas, menurut Points Geek, untuk penerbangan jarak 5.001 – 15.000 mil, akan lebih baik jika diredeem dengan menggunakan GarudaMiles. Miles Etihad Guest sebaiknya digunakan untuk meredeem rute-rute pendek antara 0 – 5.000 mil. Berikut adalah perbandingan untuk meredeem tiket business class (oneway)
Rute |
GarudaMiles |
Miles Etihad Guest |
Jakarta – Lampung |
7.700 |
7.000 |
Jakarta – Surabaya |
15.400 |
7.000 |
Jakarta – Pontianak |
27.500 |
14.000 |
Jakarta – Denpasar |
27.500 |
14.000 |
Jakarta – Medan |
27.500 |
14.000 |
Jakarta – Shanghai |
59.400 |
42.000 |
Jakarta – Sydney |
69.300 |
70.000 |
Jakarta – Amsterdam |
108.000 |
140.000 |
Rute yang menurut Points Geek menarik untuk diredeem dengan menggunakan Miles Etihad Guess adalah rute Jakarta – Shanghai. Di rute ini Garuda Indonesia menggunakan A330-300 dengan New Super Diamond Cabin untuk business class mereka. Dengan konfigurasi reverse herringbone, layout cabin business classnya terasa sangat luas dan nyaman.
How to Earn
Beberapa cara yang dapat Points Geek rekomendasikan untuk dapat mendapatkan miles di frequent flyer program ini adalah
Pada kesimpulannya, meredeem tiket Garuda Indonesia adalah salah satu sweet spot Etihad Guest yang sangat cocok untuk orang Indonesia. Ditambah lagi sebenernya mengumpulkan Miles Etihad tidak terlalu sulit karena Etihad memiliki airlines partner yang cukup banyak dan sudah menjadi transfer partners kartu kredit Indonesia. Kedua hal ini tentu saja dapat mempercepat pengumpulan miles.
Sayangnya untuk dapat meredeem tiket Garuda Indonesia, kalian masih harus menelpon customer service Etihad Airways. Berikut nomor telepon perwakilan Etihad di Indonesia:
Informasi lain terkait loyalty program dan artikel lainnya? Yuk, baca PointsGeek.id!
Aktivitas travelling jadi salah satu cara terbaik membuat hidup terasa lebih berarti dan menyenangkan. Untuk…
Bagi Anda yang gemar berburu Japanese premium dining dan travelling ke Jepang, ada kabar baik…
Garuda Indonesia memiliki program loyalitas GarudaMiles yang bisa digunakan untuk mendapatkan award ticket atau tiket…
Shopee memberikan kemudahan untuk kamu memilih pengiriman ketika berbelanja. Belanja online merupakan hal yang menyenangkan untuk banyak…
Dancow memiliki program loyalitas yang memberikan poin untuk ditukarkan menjadi berbagai macam produk, salah satunya…
Bank BCA memiliki penukaran Reward BCA jadi Poin Alfagift. Kamu bisa menukarkan Rp10.000 Reward BCA…