Rekomendasi Tempat Wisata yang Wajib Dikunjungi di Kalimantan

0
0

Indonesia dikenal dengan negeri yang memiliki lebih dari 17.000 pulau, dan ada pulau yang memiliki keindahan layaknya spot wisata dunia, salah satunya Kalimantan.

Tidak hanya di pulau, ada juga tempat wisata lainnya yang bisa kamu datangi di Pulau Kalimantan

Di tempat wisata ini, kamu bisa menjelajahi berbagai aktivitas seperti Surfing, Snorkeling, Diving dan lainnya.

Berikut beberapa spot wisata yang ada di Kalimantan:

1. Pulau Derawan

Pulau Derawan menjadi salah satu destinasi paling populer di wilayah Kalimantan Timur. Pulau ini menawarkan pesona bahari yang begitu mengagumkan.

Berbagai aktivitas seru pun bisa kamu lakukan, mulai dari surfing, snorkeling, diving atau hanya sekadar bermain di pesisir pantai.

2. Bukit Kelam

Bukit Kelam terletak di antara dua sungai besar, Sungai Melawai dan Sungai Kapuas. Bukit yang berada di Kalimantan Barat ini sebenarnya adalah sebuah batu.

Untuk bisa sampai ke sini, kamu bisa menggunakan jalur darat dengan jarak 400km dari Kota Pontianak dan jalur udara dengan rute Pontianak ke Sintang.

3. Taman Nasional Tanjung Puting

Tempat wisata ini menjadi salah satu taman nasional terbaik dan rumah bagi orangutan.

Luasnya sekitar 415.040 hektare. Kamu bisa melakukan berbagai aktivitas seru di sini.

Terdapat Sungai Sekonyer yang bisa dikelilingi dengan transportasi semacam kapal, yaitu klotok. Menjelang sore, pemandangan Sungai Sekonyer semakin indah karena pantulan sunset.

4. Danau Labuan

Cermin Destinasi wisata air ini berada di Kabupaten Berau, Kalimantan Timur. Danau ini memiliki air yang sangat jernih, bahkan kamu bisa melihat secara langsung dasarnya.

Di bagian permukaan, air danau terasa asin dan tawar di bagian dasarnya. Makanya sering juga disebut sebagai danau dua rasa.

5. Pasar Terapung Lok Baintan

Tempat wisata yang berlokasi di Kalimantan Selatan sudah menjadi ikon tempat wisata yang wajib dikunjungi.

Selain karena keunikannya, pasar terapung ini juga bisa jadi spot foto yang keren, lho.

Kamu juga bisa berinteraksi langsung dengan masyarakat lokal di sini karena berbelanja di pasar terapung adalah salah satu tradisi yang masih terpelihara sampai saat ini.

Aktivitas jual beli di pasar ini mulai pukul 6-8 pagi.

BACA:

Recomendation
apply kartu kredit via pointsgeek