Review Kartu Kredit CIMB Niaga Visa Travel Card

0
45

CIMB Niaga bekerjasama dengan perusahaan pembayaran digital dunia, Visa, mempersembahkan kartu kredit CIMB Niaga Visa Travel Card.

Kartu Kredit CIMB Niaga Visa Travel Card adalah kartu kredit yang sebelumnya bernama CIMB Niaga Visa Platinum.

CIMB Niaga Visa Platinum. Foto: CIMB Niaga.

Kartu kredit ini menawarkan beragam nilai tambah serta keuntungan lebih bagi pemegang kartu untuk mewujudkan travelling impiannya.

Perubahan nama tersebut juga diikuti dengan tampilan baru yang lebih menarik serta dilengkapi fitur contactless untuk menambah kenyamanan bertransaksi saat travelling. 

Tersedianya fitur contactless tepat untuk mengakomodir kebutuhan transaksi masyarakat di era pandemi COVID-19, karena dapat bertransaksi secara lebih sehat dan aman tanpa perlu bersentuhan dengan benda lain.

“Kami senang sekali dapat bekerja sama dengan CIMB Niaga untuk memperkenalkan kartu kredit CIMB Niaga Visa Travel Card berteknologi contactless ini,” kata Presiden Direktur PT Visa Worldwide Indonesia Riko Abdurrahman.

Keuntungan Kartu Kredit

Salah satu cara untuk merencanakan travelling dengan mudah yaitu meningkatkan transaksi menggunakan CIMB Niaga Visa Travel Card untuk :

1. Mengumpulkan Poin Xtra, loyalty point dari CIMB Niaga.

2. Selanjutnya, Poin Xtra tersebut dapat ditukarkan ke mileage airlines dengan nilai konversi yang kompetitif:

  • 3 Poin Xtra setara dengan 1 KrisFlyer (Singapore Airlines), 1 GarudaMiles (Garuda Indonesia), 1 Asia Miles (Cathay Pacific), atau 3 BIG Points (AirAsia).

Semakin banyak Poin Xtra yang diperoleh, maka kian besar kesempatan untuk dapat menghemat biaya travelling dengan menukarkan Poin Xtra ke mileage airlines. 

Biaya tiket pesawat bisa lebih ringan bahkan free bila memiliki Poin Xtra yang cukup untuk ditukarkan.

Keuntungan lainnya

  • Bebas Iuran tahunan untuk tahun pertama.
  • Cicilan 0% tenor 3 bulan untuk transaksi belanja minimum Rp500 ribu.
  • Pemegang kartu bisa mengubah transaksi menjadi cicilan secara langsung dari aplikasi mobile banking OCTO Mobile atau menghubungi layanan CIMB Niaga 14041.
  • Fasilitas Airport Lounge dengan menukarkan 10.000 Poin Xtra.
  • Mendapatkan perlindungan asuransi Pembelian, Ketidaknyamanan Perjalanan, dan Kecelakaan.
  • Akses ke layanan Visa Global Customer Assistance Service selama 24 jam/7 hari.

Hadirnya kartu dengan beragam keuntungan ini juga merupakan bagian dari rangkaian perayaan ulang tahun CIMB Niaga yang ke-65 pada 26 September mendatang.

CIMB Niaga berkomitmen untuk terus berperan aktif melayani masyarakat Indonesia.

“Salah satunya kami wujudkan dengan konsisten memberikan inovasi terbaik melalui produk dan layanan, seperti kartu kredit CIMB Niaga Visa Travel Card ini,” tutup Lani.

BACA:

(*)

Recomendation
apply kartu kredit via pointsgeek