Airlines

Mudahnya Pesan Tiket Scoot dengan KrisFlyer Miles

Share

Salah satu airlines dari negeri “Kota Singa” Singapura, Scoot, mempunyai cara untuk memesan tiket, yaitu dengan Singapore Airlines frequent flyer yaitu KrisFlyer miles.

Kamu bisa menggunakan KrisFlyer miles untuk mengganti sebagian atau seluruh pembelian tiket pesawat, pajak, dan layanan tambahan di Scoot.

Mau tahu cara pembelian tiket menggunakan KrisFlyer miles, simak caranya di bawah ini.

Baca Juga : Pengalaman PointsGeek Menginap di Pulau Macan

Bagaimana saya bisa memadukan mil dengan pembayaran tunai?

  1. Masuk menggunakan akun KrisFlyer kamu di FlyScoot.com


  2. Cari penerbangan melalui “Buat Pemesanan”
  3. Jika kamu ingin menukarkan miles atau mil kamu untuk Nomine Penukaran kamu, ingatlah untuk menambahkan mereka dalam pemesanan kamu.
  4. Saat melakukan pembayaran, pilih “Mil KrisFlyer” lalu, dengan menggunakan slider, pilih jumlah mil yang ingin ditukar. Jumlah minimum mil yang dapat digunakan adalah 1050. Kamu dapat menggunakan hingga jumlah maksimum mil di akun KrisFlyer kamu atau jumlah yang setara dengan jumlah transaksi kamu (ketentuan berlaku), mana pun yang lebih rendah.
    • Seandainya kamu berubah pikiran dengan jumlah mil yang ingin ditukarkan, kamu bisa memilih “Pilih ulang jumlah mil KrisFlyer yang akan digunakan”.
  5. Jumlah miles yang ditukarkan juga akan tampil di laman konfirmasi pemesanan setelah pemesanan selesai.

Untuk bisa membayar dengan KrisFlyer miles, ada syarat dan ketentuan yang harus kamu tahu, salah satunya adalah kamu harus masuk menggunakan nomor dan PIN KrisFlyer yang valid. Mau tahu lebih lebih lengkap syaratnya, klik link ini.

Irfan Laskito

Editor

Disqus Comments Loading...

Recent Posts

Air Niugini Pesan Dua Boeing 787-8 Dreamliner

Boeing dan Air Niugini hari ini mengumumkan pesanan dua pesawat 787-8 Dreamliner hemat bahan bakar…

8 hours ago

Bastian Steel & Farandika Diculik 96 jam?

Bastian Steel & Farandika diculik 96 jam bikin ngomong kasar terus? Wah, kenapa begitu ya?…

8 hours ago

BATIQA HOKI 6.6 Diskon Kamar Hotel 20% Khusus Member

Hotel BATIQA memiliki promo 'BATIQA HOKI 6.6' yang memberikan diskon untuk menginap di berbagai jaringan…

8 hours ago

Pengiriman Pertama Air Tanzania Boeing Freighter 767 ke Afrika

Boeing dan Air Tanzania merayakan pengiriman 767-300 Freighter pertama maskapai ini. Pesawat tiba hari ini…

8 hours ago

Mastercard Summer Holiday Diskon Rp1 Juta Garuda Indonesia

Mastercard memiliki promo 'Summer Holiday' yang memberikan diskon untuk tiket Garuda Indonesia. Kamu bisa mendapatkan…

8 hours ago

Batik Air Siapkan 145.704 Kursi untuk Liburan Sekolah

Batik Air menawarkan jumlah kursi lebih banyak untuk persiapan musim liburan pada Juni 2023 terutama…

2 days ago