Rute Penerbangan Perdana Airbus A330-900 NEO Garuda Indonesia

0
213

Pesawat berbadan lebar Airbus A330-900 NEO Garuda Indonesia akan melakukan terbang perdana di Indonesia dengan rute Pulang-Pergi (PP) Jakarta – Makassar.

Pada artikel sebelumnya, Garuda Indonesia telah menerima A330-900 pertamanya. Pesawat widebody generasi baru ini adalah yang pertama dari 14 A330-900 yang dipesan oleh maskapai.

A330-900 Garuda Indonesia dikonfigurasikan untuk 301 penumpang dalam tata ruang dua kelas yang nyaman dengan 24 kursi kelas Bisnis dan 277 di bidang Ekonomi. Selengkanya. klik link ini.

Penerbangan dengan pesawat terbaru dari Garuda Indonesia ini akan mulai pada 28 November 2019 jam 17.55 dari Jakarta.

Sedangkan untuk arah sebaliknya Makassar – Jakarta, akan berangkat pada pagi hari jam 06.55 waktu setempat.

Kamu bisa menikmati pengalaman baru pada penerbangan perdana Airbus 330-900 Neo mulai dari Rp2.083.000.

Untuk memesan tiket pesawat Garuda Indonesia Airbus A330-900 NEO pada penerbangan ini, kamu bisa melakukan melalui website dan aplikasi mobile Garuda Indonesia, seluruh kantor penjualan Garuda Indonesia, atau Contact Center Garuda Indonesia.

Ada syarat dan ketentuan yang berlaku untuk penerbangan ini, salah satunya adalah selama persediaan kursi masih ada.

BACA: 

Informasi lain terkait loyalty program dan artikel lainnya? Yuk, baca PointsGeek!

Recomendation
apply kartu kredit via pointsgeek